Pada tutorial kali ini saya akan mengajak Anda untuk menampilkan visualisasi desain pada kaos
tshirt secara alami. Desain mempertahankan kerut kain dan tidak pada kain yang
rata / flat. Teknik ini biasa dipakai para desainer kaos, pemilik bisnis
clothing, dll. Tutorial ini bisa dipraktekkan mulai Photoshop versi 5. Ok
langsung ke TKP...
- Siapkan gambar kaos kosong. Klik menu File > Open: T-shirt polos.jpg (filenya silakan didownload pada link di akhir artikel ini!)
- Agar background putih menjadi transparan, aktifkan Magic Eraser Tool (E) lalu klik warna putih pada background kaos.
- Copy Layer 0, caranya drag Layer tersebut ke icon Create New Layer.
- Agar mudah dikenali, ubah nama Layer 0 copy menjadi Kerut Gelap.
- Di Layer Kerut Gelap, atur agar daerah kerut menjadi lebih gelap. Klik menu Image > Adjustment > Levels (Ctrl + L) sebagai berikut.
- Layer 0 gunanya untuk warna dasar kaos. Agar saat pemberian warna tidak berpengaruh / luber ke bidang transparan, klik icon Lock Transparent Layer.
- Agar kaos di Layer Kerut Gelap menjadi transparan dan terlihat bagian gelapnya saja, atur Blending Mode = Multiply.
- Kita akan ubah warna kaos. Aktifkan dulu Layer 0. Di panel Swatches pilih warna misal Biru. Tekan Alt + Delete maka kaos akan menjadi biru. Silakan bereksperimen dengan warna lain.
- Kini kita akan memasukkan gambar desain pada kaos. Untuk itu buka file dengan menu File > Place, pilih deftutorial.jpeg (Anda bisa menggantinya sesuai dengan gambar yang diinginkan). Kemudian sesuaikan ukuran dan posisinya.
- Pastikan Layer deftutorial berada di bawah Layer Kerut Gelap. Ada baiknya Layer Kerut Gelap dikunci gembok agar tidak terganggu.
- Tekan Enter jika sudah. Akhirnya, kaos terlihat alami.
- Selamat mencoba dan berkreasi...!
- Download file (.PSD) : Klik disini...! (Password: www.deftutorial.com)
Komentar
Posting Komentar